Rabu, 23 Juli 2008

365 kata Bijak (2)

Kalaulah Thomas Edison tidak menciptakan bolam lampu, kita tentu masih memikirkan tentang cahaya lilin, bukannya bolam lampu. (Billi Lim)

Saya tidak tahu mengenai kunci keberhasilan, tetapi kunci kegagalan adalah mencoba menggembirakan hati semua orang. (Bill Cosby )

Dalam sejarah manusia, tidak ada seorang pun yang pernah membangun tugu peringatan atau patung para pengritik. (NN)

Tidak pernah dan tidak akan ada orang yang dicela dan dipuji sepenuhnya. (NN)

Saran: apabila seseorang memarahi atau menggunjingkan Anda, bayangkan dia sedang mendendangkan sebuah lagu atau Anda tidak paham karena dia berbicara dalam bahasa Jepang. (NN)

Tidak ada seorang pun yang hidup di dunia ini yang tidak pernah dikritik dan dicela oleh orang lain. Ada yang dicela karena mereka tidak bersuara. Sementara mereka yang banyak bicara dan bersikap lugu juga tak luput dikritik. Oleh karena itu, tidak ada seorang pun di dunia ini yang tidak dicela. (NN)

Pengritik itu ibarat orang yang tahu kemana dia hendak pergi tetapi tidak pandai menyetir mobil. (NN)

Jiwa yang agung senantiasa mendapat tentangan dahsyat dari pikiran sempit. (Albert Einstein)

Bukan para pengritik yang dipandang, bukannya orang yang mengatakan tentang bagaimana si gagah tersungkur, atau bagaimana seseorang dapat melakukan dengan lebih baik. Sanjungan sebenarnya ditujukan untuk mereka yang berada di dalam gelanggang, dengan muka yangdipenuhi debu, peluh dan darah. Mereka telah berjuang dengan gagah, melakukan kesalahan, tetapi terus berjuang lagi berulang kali. Mereka mencoba memberikan jasa, mereka tahu tentang semangat membara; memberikan waktu dan tenaga untuk hal-hal yang bermanfaat. Sekiranya masih gagal, setidak-tidaknya mereka gagal setelah mencoba dengan sungguh-sungguh …(NN)

Saya lebih rela mencoba sesuatu yang hebat dan gagal; daripada tidak mencona apa-apa dan langusng sukses. (NN)

Orang yang mempunyai ide adalah orang yang aneh sehingga ide tersebut berhasil (Mark Twain)

Ide mesin Xerox pernah ditolak oleh 20 buah perusahaan. Hanya setelah 7 tahun ditolak barulah ia akhirnya diterima

Alexander Graham Bell pernah disarankan oleh seorang pegawai bank yang sedang marah supaya membuang “barang mainan itu” dari karyawannya. “Barang mainan” tersebut adalah telepon

Seorang penerbit Hollywood pernah menuliskan pesan penolakan di atas sebuah naskah yang akhirnya menjadi novel “Gone With the Wind”

Sebanyak 18 penerbit menolak karya Ricard Bach yang berjudul “Jonathan Livingstone Seagull” sebelum diterbitkan pada tahun 1970. Menjelang tahun 1975, buku ini telah berhasil terjual sebanyak 7.000.000 buku. Itu pun di Amerika Serikat saja.

33 penerbit pernah menolak naskah “Chiken Soup for the Soul”. Para editor beranggapan bahwa kumpulan cerita tersebut tidak laku dijual.

Louis L’Amour ditolak sebanyak 350 kali sebelum berhasil mencetak penjualan pertama. Penulis yang sukses ini kemudian telah menulis lebih dari 100 novel koboi dengan pencetakan lebih dari 200 juta eksemplar.

John Creasy, seorang penulis novel Inggris pernah ditolak sebanyak 753 sebelum dia berhasil menerbitkan 564 buah buku.

Buku biografi Vincent Van Gogh, “Lust for Life”(Hasrat untuk hidup) karangan Irving Stone pernah ditolak oleh 17 penerbit. Sekarang telah terjual lebih dari 26 juta eksemplar.

Buku Dr. Seuss pernah ditolak 27 kali. Bukunya telah terjual lebih dari 200 juta eksemplar.

Gagasan tentang film Star Wars pernah ditolak semua perusahaan film dan jaringan televisi besar. Kemudian film itu menjadi film yang mencapai penjualan terbesar sepanjang jaman.

Pengaran Dancing With Wolves, Michael Blake pernah ditolak 25 jaringan film selama 25 tahun sebelum ia menjadi sukses dalam “semalam”

Ketika Billi menawarkan naskah “Dare To Fail” kepada sebuah penerbit pada tahun 1996, ternyata ditolak dengan alasan berikut: kamu bukan Dale Carnegie atau Norman Vincent Peale. Siapa yang mau membaca buku kamu ? Sejak saat itu “Dare to Fail telah diterjemahkan dalam 7 bahasa.

Ditolak tidak berarti kiamat. Penolakan hanyalah soal beda pendapat

Jika berhasilmemperoleh hakikat kehidupan,Anda akan menjadi cantik dalm segala hal,bahkan di mata orang yang buta soal kecantikan. (-Kahlil Gibran)

Anak-anak akan melakukan berbagai hal dengan caranya sendiri,bahkan ketika merasa orang tua mereka tidak mencintai merekalagi.(-Louis Kaplan)

Jika seseorang merasa bahagia ia takpunya waktu untuk merasalelah,menjadi bahagia akan menarik seluruh perhatian.(-E.F. Benson)

Mendengarkan orang bicara rasanya seperti ada keributan di dekat telinga. Ini akan berbeda jika yang berbicara orang yang kita sukai.(-Oliver Schriner)

Jika kita suka pada impian seseorang,kita menyebut dia seorang reformis.Jika kita tidak suka pada impiannya,kita akan menyebutnya orang aneh.(-William Dean Howells)

Berbelanjalah manakala perut sedang kenyang. Perut lapar mendorong untuk berbelanja lebih banyak ketimbang yang di perlukan. Berbelanjalah saat pikiran sedang tenang. Pikiran bingung dan terburu-buru mendorong untuk membeli yang bukan-bukan.(Elbert Hubbard)



Lebih baik sakit karena telah bertindak dengan benar, daripada sakit karena tidak berbuat apa-apa.(-R.L. Stevenson)

Jangan menawarkan nasehat jika tidak sesuai dengan penampilan Anda.(-Henry S. Haskins)

Banyak orang bisa berbicara seperti buku. Tapilebih menyenangkan lagi bila ada buku yang bisa berbicara seperti manusia.(-Theodor Haecker)

Eksekutif adalah orang yang bisa mengambilberbagai keputusan dengan cepat dan kadang-kadang benar.(-elbert Hubbard)

Kita tidak bisa memberikan anak-anak kita masa yang akan datang,walau pun kita berusaha membuat mereka merasa aman. Kita hanya bisa memberi mereka masa sekarang.(-Kathleen Norris)


Membuat keputusan adalah seni menyeimbangkan fakta dan insting (Malcom Gladwell)

Cara pandang dan sikap mental positif akan menciptakan jauh lebih banyak keajaiban, ketimbang obat-obatan mana pun (Patricia Neal)

Kita memang tidak bisa mengubah arah angin, tetapi jangan khawatir, kita masih bisa menyesuaikan layarnya (Bertha Calloway)

Jangan pernah bercita-cita menjadi orang sukses, tapi berpikirlah untuk menjadi manusia yang bernilai (Albert Einstein 1879-1955)

Perdamaian tidak melulu tentang sesuatu yang terjadi di medan perang, tapi juga sesuatu yang ada di dalam hati dan pikiran. Yakni hati dan pikiran yang damai (Jawaharlal Nehru 1889-1964, politisi India)

Benar, waktu identik dengan uang. Terserah bagaimana Anda memanfaatkannya. Jika Anda ceroboh, orang lain yang akan membelanjakannya (Carl Sandburg, 1878-1967, sastrawan AS)

Setiap orang suci memiliki masa lalu (yang belum tentu baik) dan setiap pendosa memiliki masa depan (yang bisa jadi jauh lebih baik) Oscar Wilde, 1854-1900, penulis Irlandia)

Hidup ini berakhir, ketika banyak orang lebih suka diam melihat ketidakadilan terjadi di depan mata (Martin Luther King Jr. 1929-1968, pemenang Nobel Perdamaian, AS)

Mengeluh itu bagus, sepanjang tidak dilakukan kepada orang yang menjadi sumber keluhan (Lynn Johnston, 1947-.., kartunis, AS)

Jika hanya bisa memberi satu kado buat seseorang, berikanlah kado yang tidak sekedar istimewa, tapi juga bisa membuatnya begitu antusias (Bruce Barton)


Wanita perlu alasan kuat untuk melakukan hubungan seksual, tapi pria cuma butuh tempat (Billy Crystal 1947 - …)

Munculnya masalah sama dengan munculnya peluang untuk membuktikan kehebatan (Duke Ellington, 1899-1974)

Terkadang melakukan sesuatu yang benar tidak lebih penting daripada melakukan sesuatu yang menguntungkan (Trey Parker dan Matt Stone)

Jika ingin perdamaian, hentikan peperangan. Jika ingin tenang dalam berpikir, hentikan berpikir yang bukan-bukan (Peter MCWilliams)

Jangan dulu bicara tentang kematian, jika Anda belum tahu bagaimana cara melayani orang lain, dan yang paling penting, memahami makna kehidupan (Confucius, 551 M- 479M)



Mengatakan sesuatu yang benar di saat yang tepat lebih mudah ketimbang Manahan diri untuk tidak berbicara tentang sesuatu yang tidak benar disaat kesempatan untuk itu terbuka lebar (Benjamin Franklin, 1706-1790, politisi AS)

Orang yang membiarkan dirinya tenggelam dalam bosan jauh lebih tak berguna daripada kebosanan itu sendiri (Samuel Butler, 1835-1902)

Gosip dapat saja menyebar melebihi kecepatan angina tapi ia akan mati jauh lebih premature begitu kebenarannya terungkap (Will Rogers, 1879 – 1935, AS)

Apa yang kita anggap “terbaik” sebenarnya hanyalah sesuatu yang selama ini tidak kita pikirkan (Marquis de Van Venarques, 1715 – 1747, penulis esai, perancis)

Berubah itu bukan soal mau atau tidak mau, tapi siap atau tidak siap (James Gordon)

Orang bijak berbicara karena dia memang memiliki sesuatu yang harus dikatakan tapi orang bodoh berbicara karena mereka merasa harus mengatakan sesuatu (Plato, 427 BC – 347 BC)

Tunggu sampai malam tiba sebelum menyimpulkan, “Hari ini benar-benar hari yang menyenangkan”. (Peribahasa Perancis)

Menghormati diri sendiri sama dengan memakai jaket tebal. Ia akanmelindungi pemakainya dari berbagai ketidaknyamanan (Henry Wadsworth Long Fellow, 1807-1882, sastrawan AS)

Ketika seorang kawan mendapatkan masalah jangan langsung bertanya apa yang dapat Anda lakukan untuk meringankan bebannya. Tapi pikirkan apa yang bias segera Anda lakukan untuk membantunya (Edgar Watson Howe, 1853-1937, jurnalis AS)

Ide bagus saja belum cukup,butuh praktek dan kesabaran agar ide berjalan sesuai harapan (Hyman Rickover, 1960-1986, AS)

Jika Anda menikmati setiap waktu yang Anda buang berarti Anda tidak sedang membuang-buang waktu (Bertrand Russell)

Kunci sukses ada pada Anda, apa yang Anda lakukan , bagaimana ANda melakukannya (Maya Angelon, 1928-…, pengaran AS)





Lakukanlah sesuatu, jika belum berhasil juga, lakukanlah sesuatu yang lain. Hanya orang gila yang bisa kehabisan ide (Jim Hightower, 1943 - …, politisi/pengarang AS)

Jika kondisi mengharuskan kita bicara jujur dan apa adanya lakukanlah dengan elegan (Khalil Gibran, 1883-1931, sastrawan Lebanon)

Ibarat mesin, raga manusia hanyalah instrumen, pikirkanlah yang mengendalikan seluruh sistem operasinya (GeorgeSantayana, 1863-1952, filsuf Spanyol)

Orang yang tidak tetap pendiriannya dan gampang dipengaruhi orang lain akan disukai banyak orang, kecuali dirinya sendiri (Rita Mae Brown, pengarang AS)

Waktu yang tepat untuk berhenti ngoceh adalah ketika lawan bicaramu terus menangguk-angguk kepala tanpa pernah berkata-kata (Henry S. Haskin)

Membaca itu gampang, tapi membaca sambil berpikir sepertinya tak mudah (Harriet Martineau, 1802-1876, novelis Inggris)



Kekuatan yang memerintah dunia bukan karena kata-kata tetapi kata-katalah yang membuat orang menggunakan kekuatan (Blaise Pascal 1623-1662, ahli matematika/filsuf Perancis)

Kelemahan sebagian besar manusia setelah berkuasa adalah kerap lupa belajar dan membuat dirinya lebih pintar (Will Durant, 1885-1981, penulis AS)

Tidak ada pertentangan antara kebebasan dan rasa aman. Kita dapat memiliki keduanya atau tidak samasekali (Ramsey Clark, 1927-…, pengacara AS)

Mereka yang tidak tahu bagaimana caranya hidup harus tahu cara meninggal yang baik (George Bernard Shaw, 1856-1950, sastrawan Irlandia)

Berbuat salah itu hal yang lumrah asal Anda mengingatnya terus-menerus (konfusius)

Tidak memutuskan sesuatu artinya Anda sudah memutuskan (untuk tidak memutuskan) Harvey Cox, 1929 - …, pengarang AS)

Perbedaan gagal dan sukses sangat tipis. Yang pertama terjadi ketika kita mengerjakan sesuatu hamper benar sedangkan yang lainnya saat kita mengerjakan sesuatu dengan benar (Edward Simmons, 1852-1931, psikiater AS)



Jangan pernah menyombongkan diri dengan mengatakan segala hal yang Anda ketahui kerena dijamin bahanya akan habis dalam waktu singkat (Norman Ford)

Diplomasi adalah salah satu cara untuk membuat orang lain mau mengikuti cara Anda (Daniele Vare)

Hal terpenting dalam hidup ini adalah jangan pernah berhenti untuk bertanya dan terus bertanya (Albert Einstein, 1879-1955, AS)

Seorang anak yang salah didik layak disebut sebagai anak yang hilang (John F. Kennedy, 1917-1963, mantan Presiden AS)

Sekolah bukan tempat untuk mempersiapkan hidup karena sekolah itu sendiri adalah hidup (Elbert Hubbart, 1856-1915, penulis/filsuf AS)

Kesalahan yang pernah kita lakukan dahulu, selalu lebih gamapng diingat orang daripada kebaikan yang baru saja kita kerjakan (Peribahasa Jerman)



Sekeras-keras hati, pasti bisa diluluhkan dengan manisnya senyum (Goldie Hawn, 1945 - …, artis AS)

Mau tahu siapa teman paling setia, tidak cerewet, gampang ditemui, sekaligus guru nan bijak dan sabar ? Dialah buku (Charles W. Elliot, 1834-1926, tokoh pendidikan AS)

Seni dari segala seni, ekspresi dari segala ekspresi, dan cahaya dari segala cahaya adalah kesederhanaan (WaltWhitman, 1819-1892, sastrawan AS)





Hanya mereka yang bekerja dengan hati yang dapat memberi inspirasi (Albert Einstein, 1879-1955)

Orang bijak tak pernah ingat jasa yang pernah disumbangkannya, tapi tak pernah lupa pada kerepotan yang pernah dibuatnya (Elizabeth Aquith Bibesco)

Sekali waktu, lupakanlah semua rutinitas, lalu bersenang-senanglah bersama sahabat terbaikmu, diri sendiri (Audrrey Giorgi)

Jangan takut berbuat kesalahan, karena dari kesalahan keberanian berawal (Mary Tyler Moore, 1936-…artis AS)

Tuhan menyayangi burung, itu sebanya Ia menciptakan pohon. Manusia juga mengaku mencintai burung, itu sebabnya mereka membuat sangkar (Jacques Deral)

Orang paling kuta di dunia adalah orang yang konsisten berdiri di atas kakinya sendiri (Henrih Ibsen, 1828-1906, dramawan Norwegia)

Rumah yang bagus hanya bisa dibuat, bukan sekedar dibeli (Joyce Maynard, 1953 - …, penulis AS)

Pohon yang tumbuh lambat, biasanya menghasilkan buah terbaik (Moliere, 1622-1673, aktor Prancis)



Sungguh tidak adil meminta orang lain melakukan pekerjaan yang Anda sendiri enggan melakukannya (Eleanor Roosevelt, 1884-1962, diplomat AS)

Tidak ada tempat yang lebih aman untuk bersembunyi, selain ruang kejujuran (Elizabeth Cady Stanton, 1815-1902, AS)

Jangan pernah merasakan bersalah setelah mengeluarkan pendapat yang sejalan dengan hati nurani. Karena jika merasa bersalah berarti Anda mengabaikan kebenaran (Benjamin Disraeli, 1804-1881, politisi Inggris)

Setiap kesempatan yang datang niscaya akan menjadi peluang emas, jika kita mau melakukannya benar-benar sebagai peluang emas (Henry Miller, 1891-1980, pengarang AS)

Tidak ada sukses yang permanent, sama seperti tidak adanya kegagalan yang benar-benar tidak bias diperbaiki (Mike Ditka, 1939 - …, pelatih futbol AS)

Usia tidak akan melindungi Anda dari pengaruh cinta tapi cinta bias membuat Anda melupakan usia (Jeanne Moreau, 1928 - …, artis Perancis)

Terlalu berhati-hati adalah perbuatan paling beresiko yang pernah dilakukan manusia (Jawaharlal Nehru, 1889 – 1964, politisi India)






Jangan Tanya kapan, tapi keajaiban pasti akan dating menghampiri orang yang selalu melakukan yang terbaik, buat dirinya sendiri maupun orang lain (Helen Keller, 1880-1968, tokoh pendidik)

Cinta sejati biasanya dating diam-diam. Dengar baik-baik, karena belnya berbunyi dan hanya bias didengar di hati. (Erich Segal, 1937- .., penulis AS)

Percaya dan yakin pada diri sendiri, hanya itu resep paling manjur untuk menaklukkan kehidupan. (Johann Wolfgang von Goethe, 1749-1832, sastrawan Jerman)

Berikan saja barang yang Anda punya. Buat orang lain, hal itu kadang lebih berfaedah, ketimbang terus menerima sumbangan pikiran. (Henry Wadsworth Longfellow, 1807-1882, sastrawan AS)

Lebih enak bekerja dengan seorang professional yang tidak menyukai Anda, ketimbang bekerja dengan seorang teman yang tidak professional. (Sam Donalson, 1934 - .. penyiar teve AS)

Setiap kegagalan selalu menyisakan kesempatan. Karena kegagalan bukan berarti kemunduran, tapi sekadar berjalan di tempat. (Mary Pickford, 1893-1979, artis Kanada)

Jika Anda ingin menunjukkan kesalahan seseorang, lakukanlah yang benar. Orang lebih mudah percaya pada apa yang mereka lihat ketimbang apa yang Anda lakukan. (Henry David Thoreau, 1817-1862, pengarang AS)



Kalau di dalam otak hanya ada ketakutan, kekhawatiran, dan kebencian, mustahil hati bisa merasakan cinta dan kebahagiaan (Bo Bennet)

Orang yang pandai mendengarkan akan mendapatkan banyak keuntungan, bahkan dari mereka yang jarang berbicara (Plutarch , 46AD-120 AD, filsuf Yunani)

Satu hal yang paling penting dalam hidup adalah bagaimana cara kita memaknaihidup itu sendiri (John Randolph (1773-1883, politisi AS)

Jangan rancu memperlakukan hidup dan pekerjaan, karena pekerjaan hanyalah salah satu episode kecil dari kehidupan (Anna Quindlen, 1953 - ..)

Mereka yang memulai aktivitas dengan penuh keyakinan boleh jadi di tengah jalan akan tersandung keraguan. Sebaliknya, mereka yang memulai dengan keragu-raguan bukan tak mungkin di tengah jalan bakal mendapat pencerahan (Sir Francis Bacon, 1561-1626, filsuf Inggris)

Jangan terpaku pada masa lalu, karena masalah sebenarnya terletak pada masa kini yang tak akan berakhir (Somerset Mangham, 1874-1965, Novelis Inggris)



Ketika Anda berhasil dibuat marah, saat itu juga Anda berada di pihak yang kalah. Elizabeth Kenny, 1880-1952, Australia)

Jika Anda tidak bisa membuat orang lain tertawa, tebuslah dengan menjadi orang yang penuh perhatian (Harold Ross, 1892-1951, wartawan AS)

Yang paling saya tahu tentang marah adalah dia lebih banyak melukai diri sendiri ketimbang orang yang kita marahi (Oprah Winfrey, pembaca acara talkshow, AS)

Empat puluh tahun pertama manusia kita habiskan untuk menulis ratusan bahkan ribuan halaman buku tkes, yang akan dibaca kelak di sisa umur (Arthur Schopenhaur, 1788-1860, filsuf Jerman)



Bijak adalah sikap yang tersiasa, setelah kita dengan rendah hati mengesampingkan kepentingan pribadi. Cullen Hightower

Dimana ada cinta, disitu bakal tumbuh optimisme dan harapan. Willa Cather (1873-1974, novelis AS)

Orang bodoh enggan memberi maaf dan melupakan kesalahan. Orang naïf selalu siap memaafkandan melupakan kesalahan. Sedangkan orang bijak mau memaafkan, tapi tidak melupakan kesalahan. Thomas Szasz (1920- …) psikiater Hunggaria

Kita mungkin bebas melakukan apapun yang hendak kita lakukan, tapi tak akan pernah bebas dari konsekuensinya. Stephen Covey (1932- … , pengarang AS)


Orang biasa selalu menyeberang ketika jembatan sudah persis berada di depan mata. Tapi orang cerdas selalu memanfaatkan imajinasinya, menyeberang lebih dahulu, jauh di depan orang biasa, Anonim

Jadikan bulan sebagai sasaran. Kalupun meleset, setidaknya Anda akan terdampar di jajaran bintang. Les Brown (1945- …, motivator AS)

Sesuatu yang dapat dibayangkan, pasti bisa diraih. Sesuatu yang bisa diimpikan, pasti dapat diwujudkan. William Arthur Ward (1921-1994, pengarang AS)

Tak seorang pun punya hak untuk merendahkan Anda, kecuali Anda sendiri yang mengizinkannya. Eleanor Roosevelt (Istri mantan presiden AS, Franklin Roosevelt)

Hanya kemaran yang bisa membuat mulut seseorang bertindak lebih cepat daripada pikirannya. Evan Esar (1899-1995, comedian AS)


Tidak ada istilah “terlalu tua” untuk berpikir, bertindak dan mengerti maunya “orang muda”. Mae West (1892-1980, artis As)

Hanya ada tidak rahasia awet muda: hidup jujur, tidak terburu-buru saat makan, dan jangan katakana usia Anda yang sebenarnya . Lucille Ball (1911-1989, artis AS)


Jangan pernah menanggapi sebuah kritik, kecuali kritik itu benar adanya. (Bernard M. Baruch (1870-1965, politisi AS)

Berterima kasihlah pada orang yang membuat kita senang. Mereka ibarat tukang kebun yang menjadikan bunga di taman hati kita mekar semerbak Marcel Proust (1871-1922, novelis Perancis)

Tidak ada balas dendam yang lebih indah daripada memberi maaf. Josh Billings (1818-1885, humoris AS)

Bukan makhluk terkuat atau terpandai, tapi mereka yang selalu merespons perubahanlah yang bakal bertahan hidup. Charles Darwin (1809-1882, Inggris)

Semua hal yang ada di dunia ini serba mustahil, kecuali sampai terbukti “tidak”. Jean-Luc Picard (tokoh komandan dalam serial star Trek: The Next Generation, diperankan oleh Patrick Stewart)

Tidak akan ada pekerjaan besar yang maha berat, jika telah dipecah-pecah ke dalam pekerjaan-pekerjaan kecil. Henry Ford (1863-1947, pelopor industri otomotif AS)




Salah satu resiko terbesar dalam hidup, adalah saat kita berusaha sekuat tenaga menghindari resiko itu sendiri (oprah Winfrey, 1954 - …, pembawa acara talkshow, AS)

Gunakan akal sehat untuk mengkaji setiap kalimat yanghendak Anda ucaokan, di dalam hati. Setelah itu, dorong pelan-pelan keluar dari rongga mulut Epictetus, 55 M-135M, filsuf Yunani)

Tertawa itu piknik yang paling menyenangkan (Milton Berle, 1908 – 2002, komedia AS)

Jangan memohon diberi kemudahan hidup, tapi berdialah agar diberi kekuatan menghadapi hidup. Jangan pula memohon pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan, tapi berdoalah agar diberi kemampuan menjalankan segala pekerjaan (Philip Brooks 1835-1893, AS)

Tidak akan ada pekerjaan besar yang maha berat, jika telah dipecah-pecah ke dalampekerjaan-pekerjaan kecil nan ringan (Henry Ford, 1863-1947, pelopor industri otomotif AS)


Orang yang meyakini uang dapat mengatursegalanya, patut dicurigai telah dan rela melakukan segalanya demi uang (Benjamin Franklin, 1706-1790, politis AS)



Teman bukanlah orang yang selalu baik atau menyukai Anda taspi orang yang datang pertama ketika Anda membutuhkan (peter Ustinov, 1921-2004, pengarang Inggris)

Jangan mudah menadahkan tangan dan mengemis untuk sesuatu yang sebenarnya masih bisa Anda raih dengan tenaga dan pikiran sendiri (Miquel Cervantes, 1547-1626, pengarang Spanyol)

Tidak adayang bisa kita lakukan terhadap “panjang” dan “lebar” usia. Tapi banyak yang bisa kita lakukan terhadap “tinggi” dan “volumenya”. (Zig Ziglar, 1899-1995, komedian AS)

Berkatalan pada diri sendiri: saya pasti jadi pemenang. Kalupun tidak bisa menjadi nomor satu, saya pasti dapat juara dua. Jika kesempatan itu tidak ada setidaknya saya juara buat diri sendiri, karena telah melakukan yang terbaik, semampu saya (KenDoherty 1969 - …pebiliar dari Irlandia)

Keberuntungan itu bagian dari perencanaan yang tidak direncanakan. (Branch Rickey 1881-1965, atlet bisbol AS)

Anda dapat menjadi apa pun yang Anda inginkan sepanjang rajin membantu orang lain mencapai apa yang mereka inginkan (Zig Ziglar, 1962- …, pengarang AS)

Berikan yang terbaik pada anak-anak karena merekalah kelak yang akan menentukan tempat peristirahatan terakhir Anda (Phyllis Diller)


Gali dulu potensi diri, baru memilih melakukan imitasi (Martha Burgess)

Orang bijak selalu punya cara untuk memanfaatkan potensi musuh-musuhnya lebih daripada mereka memanfaatkan potensi kawan-kawannya (Phyllis Diller)



Cara terbaik menasehati anak-anak adalah dengan mencari tahu keinginan mereka,lalu meminta mereka melakukannya.(-Harry S. Trumman Presiden AS ke 33)

Saat bangun tidur, bertekadlah membuat hari itu sebagai hari yang membahagiakan bagi makhluk hidup.(-Sydney Smith,penulis)

Bertepuk tanganlah apabila ada orang yang berhasil.Maka akan makin banyak orang yang berbahagia.(-Samuel Goldwyn, produser film)

Orang biasa hanya percaya pada hal yang mungkin. Orang luar biasa mampu menggambarkan dengan jelas banyak hal yang tidak mungkin, kemudian mengubahnya menjadi mungkin. (- Cherie Carterscoot, konsultan motivasi)

Memenuhi kebutuhan manusia adalah setengah bagian pekerjaan untuk mengenal mereka.(-Adlai E. Stevencon,Jr. Politikus)

Mulailah melakukan hal yang penting dan memungkinkan.Maka, segeralah kita akan sadar telah mampu melakukan hal yang tampaknya sangat sulit.(-St. Francis Asisi)

Carilah pekerjaan yangkau cintai,maka seumur hidupmu takakan pernah merasa bekerja.(-Konfusius)

Bahasa seseorang biasanya mencerminkan kandungan otaknya.(-Anonim)

Ilmuwan adalah orang yang lebih suka menghitung daripada menduga-duga.(-Leonard Louis Levinson)

158. Karunia paling berarti yang dihadiahkan Tuhan daalam hidup ini sesungguhnya bukanlah berupa barang, tapi kesempatan.(Alice W. Rollins)

159. Kesusksesan dalam berbisnis senantiasa membutuhkan pengalaman, kedisiplinan, dan kerja keras. Jika tidak takut untuk melakukan ketiga hal tersebut, maka kesempatan Anda pada hari ini akan menjadi lebih besar daripada hari-hari kemarin.(-David Rockefeller)

Orang yang mendalami suatu ilmu mestinya bukan mencari sesuatu agar bisa tahu, tapi justru mencoba memahaminya agar ia bisa menemukan sesuatu.(-Alfred North Whitehead)

Selalu berpikir dua kali dalam setiap hal dan mengekor pencetus ide bukanlah cara yang tepat untuk bisa meraup keuntungan.(-Ihara Saikuku)

Senantiasa ada kambing hitam dalam kerumunan.(-Anonim)

Setiap kali kita berhenti berpikir bisa jadi kita telah kehilangan kesempatan.(-Publius Syrus)

Tak akan pernah ada kebohongan jika kebenaran jelas-jelas lebih menguntungkan.(-Stanislaw J. Lec)

Anak-anak tak bisa diramalkan. Anda tidak pernah tahu kapan mereka akan berbohong.(
-Anonim)

Berjalanlah satu mil untuk mecari sebatang rokok mungkin lebih sehat daripada mengisapnya sebatang(-Anonim)

Majikan terbaik bagi seseorang adalah nurani yang terlatih dengan baik.(-Anonim)

Orang bijaksana merasa tidak pasti akan segala hal, sementara orang bodoh sangat yakin pada segala hal(-Anonim)

Orang yang menciptakan musuh karena melakukan komplain terlalu banyak terhadap teman-temannya.(-Anonim)

Percaya pada Tuhan akan sangat membantu Anda untuk percaya pada diri sendiri.(Anonim)

Tak ada orang yang bisa membuat anda merasa rendah diri tanpa izin Anda(-Anonim)

Uang bukan hanya mengubah tangan, tetapi juga mngubah orang.(-Anonim)




Anak yang terlalu manja akan menjadi anak yang sulit.(-Anonim)

Banyak orang kini tergila-gila pada diet see food (bukan sea food), yaitu makanannya hanya dipandangi dan tidak di makan.(Anonim)

Hanya diri Anda yang bisa menghancurkan sifat Anda.(-Anonim)


Jika seseorang mengeluh mengenai harga-harga sekarang ini, pastilah ia akanmembeli, bukan akan menjual.(-Anonim)

Kata-kata yang baik tidak akan pernah mati, tetapi tanpa perbuatan yang baik kata-kata itu akan seperti orang sakit(-Anonim)

Kemakmuran menciptakan teman, kesengsaraanlah yang akan mengujinya.(-Anonim)


Orang yang berfoya-foya dalam kemakmuran akan tenggelam dalam kesengsaraan.(-Anonim)

Pernahkah Anda amati bahwa seseorang yang optimistis selalu bisa melihat sisi cerah dari kesulitan orang lain ?(-Anonim)

Rasa humor yang baik merupakan kombinasi antara kebaikan dan kebijaksanaan.(-Owen Meredith)

Untuk menjadi orang yang berprestasi, pertama-tama Anda harus menjadi orang percaya(
-Anonim)



185. Di dunia ini tak ada yang bisa melebihi kekuatan sebuah ide. Tak ada senjata yang bisa memusnahkannya. Tak ada kekuatan fisik yang bisa menjajahnya, kecuali kekuatan ide yang lain.(-Anonim)

Seorang pelancong yang bijaksana tidak akan pernah meremehkan negaranya sendiri.(-Goldoni )

187. Setiap bocah adalah seniman. Masalahnya tinggal cara mempertahankan agar ia tetap artis ketika sudah menjadi dewasa.(-Pablo Picasso)

Berhati-hatilah dalam mengemudi, karena nyawa tak ada cadangannya.(-Anonim)

Diet hanyalah suatu hal yang menunjukkan satu keuntungan dengan cara mempertontonkan suatu kehilangan.(-Anonim)


Hanya sifatlah yang tertinggal, jika Anda kehilangan segala hal yang bisa hilang.(-Anonim)

Lebih baik panik sebelum terjadi sesuatu, setelah itu tenang kembali, daripada sebelumnya tenang-tetang tapi kemudian panik bila terjadi sesuatu.(-Winston Churchil)

Orang yang kelebihan berat badan tidak suka mendengan kata yang terdiri atas empat huruf, diet.(-Anonim)

Satu ons fakta lebih berharga daripada satu ton perdebatan.(-Anonim)

Untuk setiap menit kemarahan, Anda kehilangan 60 detik kebahagiaan.(-Anonim)

Jika segala hal yang dicoba gagal untuk menghentikan merokok, bawalah korek apai yang basah.(-Anonim)

Mengapa para suami dan istri lebih bersikap ramah terhadap orang asing daripada satu sama lain ?(-Anonim)



197. Ada dua bahasa: bahasa logis dan bahasa emosi, dan dalam bertingkah laku, seseorang lebih mendasarkan pada emosi daripada logika mereka.(-Stephen R. Covey)

198. Anda dapat memiliki lebih banyak teman dalam waktu dua bulan dengan cara memiliki rasa tertarik pada orang lain dibandingkan dengan apa yang Anda usahankan selama du tahun untuk membuat orang lain tertarik pada diri Anda.(-Dale Carnegie)

199. Anda dapat memperoleh apa yang buruk dalam jumlah yang banyak dengan sangat mudah. Jalan untuk memperoleh keburukan itu halus dan lokasinya sangat dekat. Akan tetapi, untuk mencapai apa yang terbaik, Tuhan sudah menakdirkan bahwa manusia harus memeras keringat. Jalan untuk mencapai yang terbaik itu sempit, tinggi, jauh dan sulit dilalui. Akan tetapi, sekali Anda telah sampai di puncaknya, segala sesuatunya menjadi mudah, meskipun pada awalnya sangat sulit.(-Hesiod)


200. Anda tidak bisa menguatkan yang lemah dengan cara melemahkan yang kuat. Anda tidak bisa membantu penerima gaji dengan mencabut pemberi gaji. Anda tidak bisa membantu orang miskin dengan menghancurkan orang kaya. Anda tidak bisa membantu manusia secara permanen kalau Anda melakukan untuk mereka apa yang harus dan mampu mereka lakukan untuk diri mereka sendiri.(Abraham Lincoln)

201. Dengan kunci yang benar, manusia bisa mendapatkan segala sesuatu yang bermanfaat bagi dirinya. Dengan kunci yang salah, hasilnya kesia-siaan. Bagian yang paling penting adalah memahami kunci yang tepat dan cara memakainya.(-George bernard Shaw)

202. Di mana ada cinta kasih dan kebijaksanaan, di situ tidak ada ketakutan dan kebodohan. Dimana ada kesabaran dan kerendah-hatian, di situ tidak ada kejengkelan atau kemarahan. Di mana ada kemurahan hati dan suka cita, di situ tidak ada keserakahan dan kekikiran. Di mana ada kedamaian dan meditasi, di situ tidak ada kegelisahan dan keraguan.(- St. Francis dari Asis)

203. Dia yang memiliki pengetahuan yang lengkap tentang dirinya sendiri dan musuhnya akan cenderung menang dalam setiap pertempuran. Dia yang tahu tentang dirinya sendiri tetapi tidak tahu tentang musuhnya akan hanya memiliki sedikit kesempatan untuk memang. Dia yang tidak tahu tentang dirinya sendiri dan juga tentang musuhnya akan cenderung kalah dalam setiap pertempuran. Kenalilah musuh Anda, kenalilah diri Anda sendiri, maka kemenangan Anda tidak akan terancam. Kenalilah wilayahnya, kenalilah cuacanya, maka kemenangan Anda akan lengkap.(-Sun Tzu)

204. Esensi dari emosi positif terletak pada tindakan, yaitu mempraktekkan apa yang kita ketahui akan menghasilkan buah-buaha kebaikan, untuk diri sendiri dan juga untuk sesama manusia, terutama dalam hubungan kita dengan TuhanPencipta.(-Martin Wijokongko )

205. Jangan mudah sakit hati karena anda tidak bisa mengubah orang lain agar mereka menjadi seperti yang Anda harapkan. Bukankah Anda sering kali tidak bisa membuat diri Anda sendiri seperti yang Anda harapkan.(- Thomas S. Kempis)

206. Kesehatan yang baik itu didasarkan atas prinsip-prinsip alamiah. Kesehatan tumbuh secara berangsur-angsur melalui olah raga yang teratur, istirahat yang cukup, cara berpikir yang sehat, serta menghindari substansi yang merusak ;badan… Kesehatan sangat penting artinya untuk membangun karakter pribadi.(Stephen R. Covey)

207. Kita lebih sering belajar kebijaksanaan dari kegagalan daripada keberhasilan. Sering kali kita menemukan apa yang bisa menciptakan kesuksesan besar dari sesuatu yang ptidak berhasil. Mungkin manusia yang tidak pernah membuat kesalahan adalah manusia yang tidak pernah menemukan sesuatu apa pun.(-Samuel Smiles)


208. Kita tidak dapat mengetahui dan merencanakan masa depan, tetapi kita dapat memelihara semangat yang tinggi dan tubuh yang murni. Kita dapat memiliki pemikiran ideal yang sangat berharga dan mimpi yang sangat mulia, sehingga kita dapat menentukan dan mengetahui akan menjadi manusia macam apakah kita nanti, di mana pun dan kapan pun saatnya tiba untuk melakukan tindakan terpuji… Tidak ada seorang pun yang tiba-tiba menjadi berbeda dari kebiasaan dan pemikirannya.(-Joshua L. Chamberlian)


209. Manusia berpusat prinsip secara konstan dididik oleh pengalaman. Mereka membaca, mengikuti training, menghadiri pelajaran, dan mendengarkan orang lain. Mereka belajar dari telinga dan mata mereka. Mereka selalu ingin tahu, selalu bertanya. Mereka terus menerus memperluas kompetensi, memperluas kemampuan mereka untuk mengerjakan sesuatu. Mereka mengembangkan kemahiran-kemahiran baru, kesenangan-kesenangan baru. Mereka fleksibel dan sangat pandai beradaptasi.(-Stephen)

210. Manusia selalu menyalahkan keadaan atas kekecewaan yang mereka alami. Saya tidak percaya pada keadaan. Manusia yang berhasil meraih kesuksesan besar di dunia adalah mereka yang bangun dan mencari keadaan yang mereka inginkan. Kalau mereka tidak berhasil menemukannya, mereka akan menciptakan keadaan tersebut.(-George bernard Shaw)

211. Manusia yang mengetahui banyak tentang orang lain mungkin manusia yang pandai, tetapi manusia yang mengetahui banyak tentang dirinya sendiri jauh lebih pandai. Manusia yang mengontrol orang lain mungkin manusia yang berkuasa, tetapi manusia yang bisa mengontrol dirinya sendiri jauh lebih berkuasa.(-Toa The King)

212. Mengenai segala fakta tentang inisiatif dan penciptaan, ada kebenaran yang mendasar: Bahwa sekali seseorang benar-benar memiliki komitmen dalam dirinya sendiri untuk memenuhi potensi terbaik sesuai talenta yang dimiliki, maka Tuhan Maha Kuasa juga ikut bergerak mendukungnya.(-Johann Wolfgang Goethe)

213. Pelayanan adalah kebaikan yang membedakan manusia besar yang selalu dikenang sepanjang masa. Pelayanan meninggalkan kemulian bagi semua muridnya. Pelayananlah yang memisahkan dua kelompok besar di dunia, antara mereka yang membantu dan mereka yang menghalang-halangi, antara mereka yang mengangkat dan mereka yang menjadi beban, antara mereka yang memberi kontribusi dan yang mengkonsumsi. Sungguh jauh lebih baik memberi dibandingkan menerima: untuk memberikan simpati, memperlihatkan ketertarikan, menghilangkan ketakutan, membangun kepercayaan diri dan membangunkan harapan di hati orang lain. Dengan kata lain: untuk mencintai dengan tindakan yang diwujudkan dengan pelayanan yang tidak ternilai harganya.(-Bryant S. Hincley)

214. Saya dibesarkan untuk percaya bahwa Tuhan memiliki suatu rencana bagi setiap orang dan bahwa setiap peristiwa yang terjadi merupakan bagian dari rencanaNya.. segala sxesuatu merupakan rencana Tuhan, bahkan kegagalan yang mematahkan hati, pada akhirnya akan terjadi yang terbaik. Kalau sesuatu salah … suatu saat, sesuatu yang baik pasti akan terjadi dan kita berpikir pada diri sendiri: “kalau saya tidak mengalami masalah itu pada masa lalu, hal lebih baik yang terjadi saat ini tidak akan terjadi pada diri saya.” Itulah sukacita sejati.(-Ronald Reagan)

Saya percaya bahwa sehelai rumput tidak lebih kecil artinya dari riwayat sekumpulan bintang-bintang . tetapi manusia memilikiarti dan potensi yang luar biasa besar, jauh melebihi dari apa yang dapat ia bayangkan. Potensi ini merupakan misteri yang belum pernah terungkapkan, hanya waktu yang akan membuktikan.(-Walt Whitman)


216. Setiap orang bisa marah, dan itu mudah. Akan tetapi, untuk marah pada orang yang benar, dalam waktu yang benar, dengan tujuan yang benar, dan dengan cara yang benar, adalah tidak mudah dan tidak semua orang dapat melakukannya.(-Aristoteles)

217. Suatu hari, setelah kita menguasai angin, gelombang, arus dan gravitasi, kita akan menemukan energi cinta yang berasal dari Tuhan. Kemudian untuk kedua kalinya di sepanjang sejarah dunia, manusia akan menemukan api semangat yang menyala dan sepenuhnya bersyukur pada Sang Pencipta. (-Teilhard de Chardin)

218. Tidak ada sesuatu luar biasa yang pernah diraih kecuali oleh mereka yang berani untuk percaya bahwa sesuatu di dalam diri mereka lebih baik dibandingkan dengan keadaan.(
-Bruce Barton )

220. Yang penting adalah jangan pernah berhenti bertanya. Rasa ingin tahu memiliki alasan tersendiri atas keberadaanNya. Seseorang akan merasa kagum kalau dia merenungkan misteri kekekalan, kehidupan, dan struktur realitas yang menakjubkan. Sudah cukup bagi seseorang untuk mencoba memahami sedikit misteri setiap hari. Jangan pernah kehilangan rasa ingin tahu yang suci.(-Albert Einstein)

221. Mereka yang beropini bahwa uang akan melakukan semuanya, hampir dapat dipastikan bahwa mereka akan melakukan apa pun demi uang.(-Lord Halifax)

Menjadi miskin adalah masalah, tetapi menjadi kaya belum tentu merupakan jawaban.(-C. Grant)

223. Karena selalu siap menerima kekalahan, seseorang banyak meraih kemenangan(-Dr. Robert Anthony)

224. Manusia lebih senang hancur dengan sanjungan daripada selamat melalui kritikan (-Norman vincent Peale)

Penundaan Merupakan tonikum yang pahit tetapi menaikkan selera(- Austin O’malley)

226. Berbagai ide yang melintas di benak sering lebih lengkap dibandingkan kalau kita menciptakannya dengan susah payah.(- La Rochefoucauld)

Orang baik menjadi lebih bijaksana setelah melewati suatu kegagalan.(-William Saroyan)

Kekayaan itu kelihatan, tetapi penderitaan itu tersembunyi.(- James Reston)

Ibarat sapu lidi, semua dosa menggunakan pengikat berupa kebohongan.(-Oliver Wendell)

Jangan menilai mereka yang mencoba dan gagal; tetapi persoalkan mereka yang gagal mencoba. (NN)

Kalaulah kita dianggap sukses kerena memiliki uang sejuta ringgit pada tahun lalu, dan dianggap gagal karena kehilangan sejuta ringgit pada tahun ini akibat krisis keuangan; kita seharusnya memikirkan dengan serius tentang apakah definis kesuksesan dan kegagalan. (Billi Lim)

Masalah bagi kebayakan kita adalah berhenti mencoba pada waktu yang tidak sepatutnya berhenti berbuat. (NN)

Jangan mudah putus asa, karena biasanya anak kunci terakhirlah yang dapat membuka pintu. (Trotty Veck )


Orang yang berhenti mencoba selepas kegagalan pertama sebenarnya tidak berlaku adil terhadap diri mereka sendiri. Mereka seolah-olah menganggap bahwa kehidupan ini hanya terdiri dari satu peristiwa, jika tidak tercapai, habis. (Billi Lim)

Dibalik setiap kesuksesan terdapat banyak kegagalan. (Lina Teoh )

Kisah hidup saya adalah tentang kegagalan, bukan kesuksesan, karena ketika mula-mula menjual buku saya ditolak berulang kali. Namun apa yang saya pelajari ketika berkembang dewasa adalah suapa percaya diri sendiri, berpikir positif, memvisualisasika sukses , dan punya keyakinan bahwa Anda akan sukses. Kegagalan adalah belajar dari kesalahan. Kegagalan mendorong saya berusaha lebih keras sampai sukses. Apabila seseorang mengatakan bahwa ia gagal, saya akan melakukannya hingga sukses. (John Kilcullen, penulis Orang Tolol)


Pada suatu hari pabrik Thomas Edison kebakaran. Ketika Edison, istri dan putranya duduk termenung melihat api yang sedang melahap pabrik, ia tersenyum sambil berkata, semua kesalahan kita telah berakhir. Kini saatnya memulai sesuatu yang baru. (NN)

Kegagalan harus diterima sepanjang dilakukan dalam rangka membuat inovasi secara jujur dan bijaksana. Kegagalan merupakan guru terbaik. (Tan Sri Abdul Halim Ali-Sekretaris Negara Malaysia)

Christopher Tate pengarang “Art of Trading” menggambarkan kerugian di bursa saham sebagai “uang sekolah” karena pemain saham yang cerdik akan belajar dari kerugiannya-suatu kegagalan yang membuat uangnya masih berharga. (NN)

Materi buku yang berupa kumpulan pengetahuan ini, tidak lebih dan tidak kurang merupakan pengetahuan yang mengharuskan saya punya pengalaman yang dipandang orang sebagai kegagalan. (Napoleon Hill)

Thomas J. Watson, presiden direktur terlama IBM ditanya, apa kita Anda meraih sukses ? Ia menjawab, gandakan kapasitas menghadapi kegagalan Anda.( NN)

Adalah suatu kebesaran jika Anda gagal, tetapi dapat bangun lagi. Jangan malu jika Anda gagal sementara. (Dato’ Sri Dr. Ling Liong Sik )

Kesalahan adalah bagian dari kehidupan. Anda tidak akan dapat mengelaknya. Apa yang dapat Anda harapkan hanyalah agar ia tidak menjadi beban dan Anda tidak melakukan kesalahan yangsama, dua kali. (Lee Iacocca)

Gagal setelah lama berjuang lebih baik daripada kegagalan tanpa perjuangan. (George Elliot)

Garis pemisah antara sukses dan gagal terlalu halus sehingga jarang sadar bahwa kita telah melampauinya: sedemikian halusnya sehingga tidak sadar bahwa kita sering menginjaknya. (Elbert Hubbard)

Ganjaran paling berharga dari kegagalan adalah hikmah. (Billi Lim)

Kerugian uang pada masa krisis bukanlah berarti dunia akan kiamat. (Michelle Yeoh)


Hendaknya orang terlebih dahulu mengembangkan dirinya sendiri dalam hal-hal yang patut dan selanjutnya melatih orang lain. Orang bijaksana yang berbuat demikian tidak akan tercela (Sidharta Gautama)

Orang penuh semangat, selalusadar murni galam perbuatannya, memiliki pengendalian diri hidup sesuai dengan aturan dan selalu waspada sehingga kebahagiaannya akan bertambah (Sidharta Gautama)

Dengan usaha yang tekun semangat, disiplin dan pengendalian diri hendaklah orang bijaksana membuat pulaunya bagi dirinya sendiri yang tak dapat ditenggelamkan oleh banjir

Jangan terlena dalam kelengahan, jangan terikat pada kesenangan semata-mata. Orang yang waspada dan rajin akan memperoleh kebahagiaan sejati

Bukan seorang ibu/ayah ataupun sanak keluarga lain yangdapat melakukan. Melainkan pikiran sendiri yangdiarahkan dengan baik yang akan dapat mengangkat derajat seseorang

Walaupun seseorang hidup seratus tahun, tetapi malas dan tidak bersemangat maka sesungguhnya lebih baik kehidupan sehari dari orang yang berjuang dengan penuh semangat

Walaupun seseorang masih muda dan kuat namun bila ia malas dan tidak mau berjuang semasa harus berjuang, serta berpikir lamba; maka orang yang malas dan lamban seperti itu tidak akan menemukan jalan yang mengantarnya pada suatu kebijaksanaan

Bila psuatu pekerjaan dikerjakan dengan seenaknya, suatu tekad tidak dijalankan dengan selayaknya kehidupan suci tidak dijalankan dengan sepenuh hati, maka semua ini tidak akan membuahkan hasil yang benar

Orang yang hanya mengumpulkan bunga-bunga kesenangan indrawi, ataupun orang yang pikirannya kacau, akan diseret oleh kematian bagaikan banjir besar menghanyutkan sebuah desa yang tertidur

Orang bodoh walaupun selama hidupnya ia bergaul dengan orang bijakasana, tetapi ia tidak akan mengerti Dharma (ajaran). Bagaikan lidah yang tidak dapat merasakan sayur

Janganlah mengejar sesuatu yang rendah; janganlah hidup dalam kelengahan. Jangan menganut pandangan-pandangan salah dan jangan terikat pada keduniawian

Disini aku akan berdiam selama musim hujan, disini paku akan berdiam selam musim gugur dan musim panas, demikianlah pikiran orang bodoh yang tidak menyadari bahaya

Biarpun seseorang banyak membaca Kitab Suci tetapi tidak berbuat sesuai dengan ajaran, maka orang yang lengah itu sama seperti gembala sapi yang menghitung sapi milik orang lain; ia tak akan memperoleh manfaat dari kehidupan suci

Pikiran itu selalu mengelepar bagaikan seekor ikan yang dikeluarkan dari dalam air dan dilempar ke atas tanah. Karena itukekuasaan Penggoda harus dihancurkan

Kereta kerajaan yang indah sekalipun pasti akan lapuk. Begitu pula; tubuh ini akan menjadi tua. Tetapi ajaran orang yang suci tidak akan lapuk. Sesungguhnya; dengan cara inilah orang suci mengajarkan kebaikan

Dunia ini terselubung kegelapan dan hanya sedikit orang yang dapat melihat dengan jelas. Seperti burung yang dapat melepaskan diri dari jaring; demikian pula hanya sedikit orang yang dapat pergi ke alam surga

Sesungguhnya, orang kikir tidak dapat pergi ke alam kedamaian. Orang bodoh tidak memuji kemurahan hati. Akan tetapi, orang bijaksana senang dalam memberi dan karenanya ia akan bergembira di alam berikutnya

Mengapa bergembira kalau duni aini selalu terbakar? Dalam kegelapan tidakkah engkau ingin mencari terang ?





Hidup bukan hanya sekedar memperoleh dan memiliki sesuatu tetapi yang penting adalah wujud diri sendiri dan kita akan jadi apa nantinya. (NN)

Satu-satunya ujian mengenai kehidupan yang baik adalah : apakah seseorang itu dapat melakukan apa yang diinginkan ? Dan apakah banyak orang suka dia hidup ? (L. Ron Hubbard)

Kebanyakan orang sudah puas dengan kehidupan seperti sekumpulan hewan. Mereka sebenarnya tidak hidup sama sekali dalam arti kehidupan yang luas. Mereka sudah puas dengan bisa bernapas seperti biasa, makan, minum, serta melakukan kegiatan rutin untuk mengisi keperluan hidup. Siang dan malam sama saja sehingga mereka menghembuskan napas yang terkhir. (Dr. Sydney Newton Bremer)

Tragedi paling dahsyat bukanlah mati muda, tetapi hidup hingga berusia 75 tahun namun masih belum merasa hidup dalam arti yang sebenarnya. (Marthin Luther King Jr.)

Manusia bukan semata-mata hidup di muka bumi untuk bersenang-senang. Dia sebenarnya hidup untuk melakukan berbagai pekerjaan penting demi umat manusia sejagat. (Vincent Van Gogh)

Kebanyakan manusia tidak tahu tentang apa yang bisa diperbuat dalam hidupnya. Namun mereka masih menginginkan satu kehidupan lain yang kekal. (Anatole France)

Kita semua dilahirkan dengan penuh kecerdasan dan kemampuan tetapi gagal kita pergunakan sepenuhnya. Sebaliknya kita sering diliputi oleh permainan dungu yangmencoba meniru dan menyamakan dengan orang lain. (NN)

Semakin tinggi jabatan Anda semakin banyak kesalahan yang bisa dibenarkan. Apabila mencapai jabatan tertinggi, sekiranya Anda masih banyak membuat kesalahan, maka akan dianggap sebagai gaya Anda. (Fred Astaire )


Jangan terlalu banyak berpikir. Bertindaklah. Hidup ini eksperimen. Makin sering bereksperimen makin baik (Ralph Waldo Emerson, 1803-1883, penulis esai/penyair)

Berceritalah maka saya akan melupakannya, perlihatkanlah maka saya akan mengingatnya, libatkanlah maka saya kan memahaminya (peribahasa Cina)

Pertengkaran antara pria dan wanita akan selalu terjadi, sebab mereka mempunyai keinginan yang berbeda. Pria menginginkan wanita dan wanita mendambakan pria (George Burn, komedian)

Jika A adalah sukses dalam hidup, maka A sama dengan x ditambah y ditambah z, dimana x sama dengan “bekerja”, y sama dengan “bermain” dan z adalah “tutup mulut.” (Albert Eistein, 1879-1955)

Jiwa yang sedih dapat membunuh kita lebih cepat daripada kuman (John Steinbeck)

Nasib kita ditentukan oleh tindakan-tindakan kita. Kita harus mewnemukan keunggulan diri bukan dengan duduk manis dan menunggu keunggulan datang sendiri (Aung San Suu Kyi)

Keberhasilan adalah guru yang terburuk, sebab akan menggoda orang pintar untuk berpikir bahwa ia tidak akan pernah mengalami kegagalan (Bill Gates)

Ketika satu pintu tertutup, pintu yang lain terbuka, tapi kita kerap kali justru memandangi pintu yang tertutup sebegitu lama dan meratapinya sehingga tidak mampu melihat pintu yang terbuka (Helen Keller)

Bukan ketiadaan duit yang menjadi kendala seseorang dalam menjalani hidup, melainkan ketiadaan ide (Ken Hakuta, Host The Dr. Fad Show)

Kemiskinan “yang sebenarnya” tidak datang dari Tuhan. Manusialah yang “memintanya” (Peribahasa Persia)



Pilot yang melihat cuaca buruk di hadapannya akan memacu gas dan terbang di atas awan hitam. Apakah si pilot berpikir akanmematikan mesin pada saat cemas dalam penerbangannya ? Sebaliknya bukankah itu yang sering dilakukan oleh kebanyakan orang ? (Dr. Sidney Newton Bremer )

Walaupun angin bertiup kencang dan hujan turun dengan lebatnya, dia masih tidak tergoyahkan oleh malapetaka keruntuhan keuangan yang dialami. Hanya mereka yang kurang waras saja yang akan jatuh terpuruk ketika mereka kehilangan segala-galanya. Orang yang kurang waras tidak akan kehilangan kekayaan. Kekayaan itu sebenarnya bisa dibawa kemana-mana karena terletak di dalam kepala-hanya di situlah terletak keselamatan dirinya. (Robert G. Allen)

Meraka yang berkata bahwa “itu sukar untuk dilaksanakan” tidak seharusnya melemahkan semangat mereka yang sedang melakukannya. (Peribahasa Cina)

Pada mulanya, manusia enggan percaya bahwa suatu hal baru bisa dibuat. Setelah itu mereka berharap agar hal itu dapat dilakukan. Apabila mereka tahu bahwa itu bisa dibuat-dan bila telah selesai dibuat, seluruh dunia heran kenapa tidak bisa dibuat pada ratusan tahun yang lalu. (Francis Hodgson Burnett)

Aku mencari manusia yang mempunyai kemampuan tidak terbatas bukannya untuk mengetahui apa yang tidak bisa dibuat. (Henry Ford)

Dunia saat ini berbegark terlalu cepat sehingga orang yang berkata bahwa “itu tidak bisa dibuat” sebenarnya disalib oleh seseorang yang sedang melaksanakannya. (Henry Emerson Fosdick )





Paling sial pun, satu jam hanya ada 60 menit saja. (NN)

Kehidupan merupakan rangkaian pelbagai peristiwa, baik atau buruk. (NN)

Matahari tetap bersinar cerah setelah badai berlalu. (Ralp Waldo Emerson)

Dibalik gumpalan awan, matahari tetap bersinar cerah. (Henry Wadworth Longfellow)

Musim dingin tidak selamanya, musim semi juga tidak melewatkan saatnya. (Hal Borland )

…kita harus terus berjalan meskipun dalam keadaan cuaca buruk; karena cuaca cerah senantiasa menanti di hadapan. (L. Ron Hubbard)

Sebenarnya, tidak ada yang perlu dirisaukan. Kegagalan yang dianggap menghancurkan hati pada saat ini tidak lebih dari riak-riak kecil di tengah gelombang pengalaman dalam lautan kehidupan pada masa depan. (NN)



Pemimpin yang cerdik hanya mempercayai sebagian yang didengarnya. Pemimpin yang memiliki pengertian mengetahui bagian mana yang harus dipercayainya. (John C. Maxwell)

Orang yang sukses adalah dia yang dapat meletakkan landasan yang kuat dengan bata yang dilemparkan orang lain kepadanya (David Brinkly)

Pergunakan waktu Anda untuk mendengarkan serta membaca kira-kira sepuluh kali waktu Anda berbicara. Hal ini akan memastikan Anda terus belajar serta memperbaiki diri (gerald Mc. Ginnis)

Apabila seseorang tidak dapat melihat kesalahan yang ada dalam dirinya maka ia akan terus melihat kesalahan dalam diri orang lain. (Kathleen Norris)

Ada tiga hal tersulit dalam hidup: menjaga rahasia, melupakan sakithati, dan memanfaatkan waktu luang denganbaik. (Chilo)

Anda tidak akan pernah bisa merencanakan masa depan hanya dengan bercermin pada masa lalu. Intuisi dan keberanian justru sangat berperan. (Edmund Burke)

Anda harus terus menerus mengampuni, karena Anda juga memerlukan banyak pengampunan. (William James)

Banyak orang kesepian karena mereka membuat tembok, bukan jembatan. (Joseph F. Newton)

Ada yang mengukur hidup mereka dari hari dan tahun. Yang lain dengan denyut jantung, gairah dan air mata, tetapi ukuran yang sejati adalah yang telah engkau lakukan dalam hidup ini untuk orang lain. (Confusius)

Buah-buah yang pahit tidak menjadi manis meskipun orang telah melapisinya dengan madu yang tebal sekalipun. (Pancharantra)

Agar orang lain membantu kita mencapai tujuan, kita harus terlebih dahulu membantu mereka mencapai tujuan mereka. (Deepak Chopra)

Allah mengasihi masing-masing kita seolah-olah hanya kitalah yang dikasihiNya. (Agustinus)

Akhir terbesar kehidupan bukanlah pengetahuan, tetapi tindakan. (Thomas Henry Huxley)

Ambilah waktu untuk tertawa, sebab itu merupakan hiburan bagi jiwa Anda (Thecia Merlo)

Aku ingin dengan memahami diriku sendiri aku dapat memahami orang lain (Katherine Manstield)

Banyak manusia terbiasa berpikir bijaksana tetapi melakukannya secara ceroboh. (Anatole France)

Bakat terbentuk dalam gelombang kesunyian, watak terpupuk dalam riak besar kehidupan. (Goethe)

Berbicara tanpa berpikir sama seperti menembak tanpa sasaran. (T. Fuller)

Bagi manusia selalu tersedia banyak waktu dalam sehari untuk melaksanakan kehendak Allah. (Roy Lessini)

Bertepuktanganlah apabila ada orang yang berhasil. Maka akan makin banyak orang yang berbahagia. (Samuel Goldwyn)

Bertindaklah seolah-olah segala sesuatu bergantung kepadamu. Namun berdoalah seakan-akan segala sesuatu bergantung kepada Allah. (St. Ignatius Loyola)

Bagi orang yang berpikiran terbuka, selalu ada jalan keluar untuk setiap masalah. (Charles Kettering)

Boleh saja terobsesi menjadiorang sukses, meski sebenarnya jauh lebih berarti ketika kesuksesan itu membawa manfaat untuk orang lain. (Albert Einstein)

Anda tidak bisa menghentikan gelombang, tetapi Anda bisa memanfaatkannya untuk berselancar. (Dr. Jon Kubatzin)

Berbicaralah dengan tenang, berbicara cepat akan menaikkan tekanan darah dan mempercepat denyut jantung. (Dirk Mathison)

Berbuat sesuatu, betapa pun sederhana, untuk membuat orang lain bahagia dan merasa lebih baik merupakan ambisi paling tinggi, paling membangkitkan harapan, yang dapat menjadi inspirasi bagi siapa pun. (John Lubbock)

Barangsiapa mencapai sesmua tujuannya mungkin telah memiliki tujuan yang terlalu rendah. (Herbert V. Karajan)

Cinta adalah kehidupan. Kehilangan cinta sama dengan kehilangan kehidupan. (Leo Buscaglia)

Cara terbaik untuk membahagiakan diri adalah membahagiakan semua orang lain (Mark Twain)

Harga sebuah keagungan dan kesabaran adalah tanggungjawab (NN)

Dia yang tidak sabar ajan menunggu dua kali. (Mack McGinnis)

Pernikahan yang baik menepis dukacita dan menggandakan sukacita (Robert J. Schuller)

Diperlukan dua orang untuk membuat pernikahan menjadi sukses dan menjadi gagal kalau hanya satu orang (V. Samuel)

Dimana ada pernikahan tanpa cinta disitu akan ada cinta tanpa pernikahan (Benjamin Franklin)

Mencari seorang istri sama seperti proyek perang, sekali saja membuat kesalahan maka hancurlah selama-lamanya (Middleton)

Sepasang kakek-nenek yang masih memperlihatkan kemesraan, mengajarkan kita tentang cinta yang abadi (NN)

Seorang istri merupakan hadiah yang dikaruniakan kepada suami untuk memperdamaikannya dengan “sorga yang hilang” (Gothe)

Seorang anak perempuan yang durhaka membuktikan kalau ibunya adalah orang yang tidak bisa diatur (benjamin Franklin)

Perkawinan yang berbahagia adalah persatuan dua orang pengampun ulung (Robert Quillen)

Sorga bukanlah Sorga bagi saya jika saya tidak menemukan istri saya disana (Andrew Jackson)

Untuk calon istri, ambilah anak perempuan dari seorang ibu yang baik (Thomas Fuller)

Rumah adalah tempat yang terbaik ketika kehidupan mulai bergoncang (Elizabeth)

Seorang suami yang tidak mencintai anak dan istrinya, memberi makan “singa betina” dirumah dan mengerami sarang penderitaan (Jeremy Taylor)

Adalah lebih baik bagi seorang wanita untuk menikah dengan pria yang mencintainya daripada dengan pria yang dicintai (Peribahasa Arab)

Suami yang tulis dan seorang istri yang buta selalu merupakan pasangan yang berbahagia (Peribahasa Belanda)

Pernikahan yang baik adalah hubungan dimana perspektif yang sehat mengabaikan banyak hal yang tak terselesaikan (NN)

Laki-laki menikah karena mereka capek, wanita menikah karena ingin tahu dan kedua-duanya jadi kecewa (Oscar Wilde)

Menjadi suami adalah pekerjaan sepenuh waktu. Itulah sebabnya mengapa banyak suami yang gagal. Mereka tidak dapat memberikan seluruh perhatian mereka kepadanya (Arnold Bennett)

Kewajiban kita melakukan sesuatu dengan baik, namun cinta membuat kita melakukannya dengan indah (Phillips Brooks)

Cinta itu tidak buta, cinta melihat suatu perjanjian besar yang lebih besar daripada kenyataannya. Cinta melihat ide-ide dan potensi di dalam kita (Oswald Chambers)

Ada yang bertanya,”Adakah yang lebih indah daripada cinta orang muda?” Ya, ada yang lebih indah daripada cinta orang muda, yaitu cinta orang tua (NN)

Melihat sepasang muda-mudi saling mencintai, namun melihat sepasang orang tua saling mencintai adalah pemandangan yang terbaik dari semuanya (William M. Thackeray)

Kita dibentuk dan ditentukan oleh apa yang kita cintai (Goethe)

Dari semua obat yang lazim dipakai di rumah, istri yang baik adalah obat yang terbaik (NN)

Dalam impian dan cinta tidak ada yang mustahil (Janod Arany)

Perkawinan adalah buku yang bab pertama ditulis dalam puisi, dan bab-bab lainnya adalah proses (Beverley Nichols)

Membenci orang lain adalah laksana membakar rumah kita sendiri untuk mengusir seekor tikus (Harry Emerson Fosdick)

Sukses dalam perkawinan lebih daripada menemukan orang yang tepat. Yang juga penting adalah menjadi orang yang tepat (NN)

Menikah sekali adalah kewajiban. Menikah dua kali adalah kebodohan, menikah tiga kali adalah gila (Peribahasa Belanda)

Mendasarkan pernikahan pada persyaratan rohani akan membangun sebuah keluarga yang sejahtera (NN)

Ketika kesukaran dan kesedihan menghimpit Anda (keluarga), ingatlah sorga dan Anda akan kembali tersenyum (NN)



Dapat kita perhatikan dari biografi orang-orang yang mempunyai cita-cita tinggi bahwa setiap orang dari mereka memang mencoba dengan sungguh-sungguh; dan berjalan mencari pengalaman yang tidak pernah memberikan belas kasi sebelum sampai ke tujuan.

Nasib, biasanya menjadi ujian tentang ‘jenis logam apa kita ditempa’ dalam pelbagai bentuk dan cara, sebelum meletakkan tanggung-jawab berat ke atas bahu kita. (Napoleon Hill)

Hal paling penting apabila berhadapan dengan kesulitan adalah memberikan perhatian terhadap apa yang akan dilakukan, bukan mencoba mencari apa yang tidak dilakukan. (Tom J. Fatjo)

Bila keadaan menjadi buruk, kita menenanglan hati dengan menganggap bahwa keadaan akan menjadi lebih buruk. Apabila keadaan benar-benar menjadi bertambah buruk, kita menganggap keadaan pasti akan menjadi baik. (Malcolm S. Forbes)

Kesulitan dan kegagalan dalam hidup, sekiranya disesuaikan dan dilihat sebagai umpan balik koreksi yang biasa, dapat digunakan untuk membetulkan kembali sasaran awal; disamping dapat membangkitkan potensi diri agar kebal terhadap sembarang kebimbangan, kekecewaan, serta mengantisipasi stres. (Denis Waitley)

Sekiranya Anda menemukan jalan yang tidak punya rintangan, ia mungkin tidak membawa Anda ke mana-mana. (F.A. Clark )

Dunia mematahkan semangat siapa saja, dan setelah itu banyak yang menjadi gagah lagi di tempat mereka pernah gagal. (Ernest Hemingway)

Kesuksesan setiap insan nampaknya merupakan pelajaran antara sejauh mana suatu halangan dan kesulitan dapat diatasi. (NN)

Di air tenang, setiap kapal mempunyai nahkoda yang cakap. (Peribahasa Swedia)

Kegagalan dan kekecewaan membuat kita begitu tertekan, tetapi juga mendatangkan kekuatan, membentuk watak, dan ketahanan diri, yang menjadi bekal penting guna mencapai kesuksesan. (NN)

Pikiran sempit mudah dipengaruhi dan dikecewakan oleh nasib malang, tetapi pikiran luas senantiasa berada di atas angin. (Wahington Irving)

Kekuatan pribadi diperoleh dari perjuangan dan penyelesaian masalah. (Dr. Sidney Newton Bremer)

Kesuksesan yang abadi hanya menggambarkan sebagian dunia, kegagalan memberikan gambaran sebaliknya. (Charles Colton )

Kesulitan menunjukkan siapakah diri manusia yang sebenarnya. (Epictetus)

Angin topan adalah ujian yang sebenarnya bagi kapal dan kelasi. (Dr. Sydney Newton Bremer)

Rintangan melahirkan sifat-sifat mulia dan menjadikan keagungan suatu kemungkinan. (Dr. Sydney Newton Bremer )

Besar atau kecilnya sesuatu rintangan tergantung pada besar atau kecilnya jiwa orang yang menghadapinya. (Dr. Sydney Newton Bremer )

Tanpa pengalaman negatif dalam hidup bukanlah satu-satunya sebab yang menentukan kualitas hidup. Kita memerlukan pengalaman negatif untuk menjadi cobaab dalam usaha membangun danmelahirkan sepenuhnya aspek-aspek positif dalam diri kita. Contoh paling tepat adalah layang-layang. Ia naik ke angkasa karena melawan angin.

12juli2008 07.15